Kumpulan Soal dan Pembahasan Sejarah tentang Kolonialisme dan Imperialisme
DUAMNESIA - Pembahasan soal-soal Sejarah tentang kolonialisme dan imperialisme. Soal ini disusun sedemikian rupa untuk membantu murid memahami konsep-konsep yang ada di dalam materi kolonialisme dan imperialisme. Disini beberapa
model soal akan membahas materi seperti penjelajahan samudera, lahirnya VOC, perkembangan kolonialisme, serta masih banyak lagi.
Soal 1
Jelaskan bagaimana kondisi Eropa Barat sekitar abad ke-14 sampai abad ke-15, sehingga akhirnya orang-orang Eropa itu mencari dunia baru ke timur ?
Jawaban
Kondisi Eropa Barat pada saat abad ke-14 sampai abad ke-15 mengalami perubahan yang sangat drastis. Setelah terputusnya jalur perdagangan akibat takluknya Konstantinopel oleh Kesultanan Turki Usmani yang menyebabkan meningkatnya harga rempah-rempah yang sangat berharga di Eropa. Mahalnya harga rempah-rempah ini yang mendorong terjadinya penjelajahan samudera oleh bangsa Eropa.
Jawaban
Kondisi Eropa Barat pada saat abad ke-14 sampai abad ke-15 mengalami perubahan yang sangat drastis. Setelah terputusnya jalur perdagangan akibat takluknya Konstantinopel oleh Kesultanan Turki Usmani yang menyebabkan meningkatnya harga rempah-rempah yang sangat berharga di Eropa. Mahalnya harga rempah-rempah ini yang mendorong terjadinya penjelajahan samudera oleh bangsa Eropa.
Soal 2
Jelaskan bahwa VOC adalah negara dalam negara !
Jawaban
VOC disebut "negara dalam negara" dikarenakan meski statusnya sebagai perusahaan, VOC memiliki hak-hak khusus sehingga dapat bertindak seperti sebuah negara. VOC dapat bertindak seperti menyatakan perang, membuat perdamaian, monopoli perdagangan, dan memiliki pasukan militer sendiri.
Jawaban
VOC disebut "negara dalam negara" dikarenakan meski statusnya sebagai perusahaan, VOC memiliki hak-hak khusus sehingga dapat bertindak seperti sebuah negara. VOC dapat bertindak seperti menyatakan perang, membuat perdamaian, monopoli perdagangan, dan memiliki pasukan militer sendiri.
Soal 3
Benarkah J.P Coen merupakan peletak dasar bagi penerapan kolonialisme di Indonesia ?
Jawaban
Benar, J.P Coen merupakan peletak dasar penerapan kolonialisme dan imperialisme di Indonesia karena merupakan tokoh yang mendorong monopoli rempah-rempah oleh VOC.
Jawaban
Benar, J.P Coen merupakan peletak dasar penerapan kolonialisme dan imperialisme di Indonesia karena merupakan tokoh yang mendorong monopoli rempah-rempah oleh VOC.
Soal 4
Apa yang dimaksud dengan kolonialisme dan imperialisme ? Dalam praktik keduanya tidak dapat dipisah-pisahkan bahkan dikatakan kolonialisme merupakan penguatan dari imperialisme. Apa maksudnya ?
Jawaban
Kolonialisme adalah suatu sistem di mana suatu negara menjajah wilayah atau negara lain, dengan mendirikan koloni.
Imperialisme adalah sistem politik yang bertujuan menjajah negara lain untuk mendapatkan kekuasaan dan keuntungan, seperti sumber daya alam berharga atau bahan baku untuk industri.
Kolonialisme merupakan penguatan imperialisme, sebab penguasaan dan perluasan koloni atau wilayah jajahan mendukung meningkatnya kekuasaan dan meyediakan sumber daya alam berharga.
Jawaban
Kolonialisme adalah suatu sistem di mana suatu negara menjajah wilayah atau negara lain, dengan mendirikan koloni.
Imperialisme adalah sistem politik yang bertujuan menjajah negara lain untuk mendapatkan kekuasaan dan keuntungan, seperti sumber daya alam berharga atau bahan baku untuk industri.
Kolonialisme merupakan penguatan imperialisme, sebab penguasaan dan perluasan koloni atau wilayah jajahan mendukung meningkatnya kekuasaan dan meyediakan sumber daya alam berharga.
Soal 5
Apakah politik devide et impera ? Tunjukkan bukti-bukti bahwa VOC telah menerapkan politik devide et impera !
Jawaban
Politik Devide et Impera, adalah politik memecah belah dan menaklukkan yang diterapkan penjajah Belanda.
Politik ini dilakukan VOC dengan mendukung salah satu dari pihak yang bertikai diantara kerajaan di Indonesia. VOC akan membantu pihak ini dan sebagai gantinya VOC akan mendapatkan wilayah kekuasaan dan monopoli perdagangan.
Contoh devide et impera ini adalah pada Perang Makassar. Belanda berhasil menaklukkan Kesultanan Gowa dan kota Makassar pada tahun 1669, setelah mendapat bantuan dari raja Bone, Arung Palakka, yang saat itu berseteru dengan Sultan Hasanudin.
Jawaban
Politik Devide et Impera, adalah politik memecah belah dan menaklukkan yang diterapkan penjajah Belanda.
Politik ini dilakukan VOC dengan mendukung salah satu dari pihak yang bertikai diantara kerajaan di Indonesia. VOC akan membantu pihak ini dan sebagai gantinya VOC akan mendapatkan wilayah kekuasaan dan monopoli perdagangan.
Contoh devide et impera ini adalah pada Perang Makassar. Belanda berhasil menaklukkan Kesultanan Gowa dan kota Makassar pada tahun 1669, setelah mendapat bantuan dari raja Bone, Arung Palakka, yang saat itu berseteru dengan Sultan Hasanudin.
Soal 6
Jelaskan kaitan antara korupsi dan bubarnya VOC !
Jawaban
Kaitan antara korupsi dan bubarnya VOC adalah korupsi terjadi dimana para pegawai VOC yang gajinya rendah menyalahgunakan kekuasaanya untuk memperkaya diri sendiri, sehingga menyebabkan berkurangnya pendapatan VOC, sehingga kerugian VOC meningkat dan akhirnya bangkrut.
Jawaban
Kaitan antara korupsi dan bubarnya VOC adalah korupsi terjadi dimana para pegawai VOC yang gajinya rendah menyalahgunakan kekuasaanya untuk memperkaya diri sendiri, sehingga menyebabkan berkurangnya pendapatan VOC, sehingga kerugian VOC meningkat dan akhirnya bangkrut.
Soal 7
Jelaskan dengan konsep dan prinsip perubahan dan keberlanjutan terkait dengan pemerintahan dan kebijakan Raffles di Indonesia !
Jawaban
Perubahan terkait dengan pemerintahan dan kebijakan Raffles di Indonesia :
Jawaban
Perubahan terkait dengan pemerintahan dan kebijakan Raffles di Indonesia :
- Terjadi perubahan pemerintahan dari pemerintahan kolonial dibawah kerajaan Belanda menjadi pemerintahan di bawah Inggris melalui EIC (Perusahaan Dagang Inggris di Hindia Timur)
- Raffles melakukan perubahan berupa menghapuskan perbudakan dan menerapkan sistem pajak tanah
- Raffles masih menggunakan birokrat Belanda dalam pemerintahannya
- Raffles masih tetap menjalankan politik penjajahan
Soal 8
Cari benang merah kaitan antara VOC, Tanam Paksa, dan Usaha Swasta yang pada akhirnya membuat kemiskinan dan penderitaan rakyat !
Jawaban
VOC merupakan kongsi dagang yang memonopoli perdangan daerah jajahannya dengan menggunakan sistem tanam paksa. Mereka tidak memberi upah melainkan dengan cara memaksa. Serta usaha swasta yang menerapkan sistim kapitalis. Tentu ketiganya menimbulkan kesenjangan sosial sehingga mengakibatkan kemiskinan dan penderitaan rakyat.
Jawaban
VOC merupakan kongsi dagang yang memonopoli perdangan daerah jajahannya dengan menggunakan sistem tanam paksa. Mereka tidak memberi upah melainkan dengan cara memaksa. Serta usaha swasta yang menerapkan sistim kapitalis. Tentu ketiganya menimbulkan kesenjangan sosial sehingga mengakibatkan kemiskinan dan penderitaan rakyat.
Soal 9
Ceritakan kembali proses masuknya agama kristen ke Indonesia !
Jawaban
Agama Katolik dan Kristen masuk ke Indonesia melalu Jalur perdagangan yang dibawa oleh para pedagang dari bangsa Barat Terutama Pedagang dari Portugis mereka membuat perjanjian dagang dengan kerajaan-kerajaan di daerah Maluku. Karena adanya perjanjian ini membuat Bangsa Portugis dapat mengajarkan ajaran Katolik dan Kristen di daerah Maluku dan terus berkembang hingga ke seluruh Indonesia.
Jawaban
Agama Katolik dan Kristen masuk ke Indonesia melalu Jalur perdagangan yang dibawa oleh para pedagang dari bangsa Barat Terutama Pedagang dari Portugis mereka membuat perjanjian dagang dengan kerajaan-kerajaan di daerah Maluku. Karena adanya perjanjian ini membuat Bangsa Portugis dapat mengajarkan ajaran Katolik dan Kristen di daerah Maluku dan terus berkembang hingga ke seluruh Indonesia.
Soal 10
Tahun 1563, dapat dikatakan sebagai tahun pertumbuhan agama Katolik di tanah Minahasa Sulawesi Utara. Coba jelaskan!
Jawaban
Tahun 1563 dapat dikatakan sebagai tahun pertumbuhan agama katolik di tanah Minahasa, Sulawesi Utara karena pada tahun ini, misonaris Portugis pertama kali menyebarkan agama Kristen Katolik di wilayah ini.
Jawaban
Tahun 1563 dapat dikatakan sebagai tahun pertumbuhan agama katolik di tanah Minahasa, Sulawesi Utara karena pada tahun ini, misonaris Portugis pertama kali menyebarkan agama Kristen Katolik di wilayah ini.
Posting Komentar